e-Foodtech Future – Bagi generasi muda diakui bahwa untuk memulai berwirausaha seringkali mengalami kesulitan dikarenakan kurangnya pengalaman. Salah satu hal yang paling mudah dilakukan oleh wirausaha pemula adalah melakukan inovasi produk yang sudah ada menjadi produk yang lebih menarik dan menambah kepuasan pelanggan. Produk yang dijual umumnya produk yang sudah dikenal luas oleh masyarakat. Dengan demikian, maka usaha yang dijalani pada tahap awal menghasilkan keuntungan yang berkelanjutan.
Salah satu pilihan usaha yang menarik dan banyak diminati orang adalah usaha jasa dan perdagangan. Dunia usaha jasa dan perdagangan terus berkembang secara dinamis dengan persaingan yang begitu ketat. Namun untuk terjun di usaha jasa dan perdagangan, khususnya disain grafis tidak cukup hanya bermodalkan materi, tapi juga dibutuhkan kreatifitas yang tinggi melalui ide-ide yang akan diterapkan dalam bisnis ini untuk menghadapi ketatnya persaingan usaha serta penguasaan bidang teknologi pangan.
Peluang usaha jasa disain kemasan pangan dan branding memang sangat baik saat ini, karena banyak masyarakat UMKM pangan mulai menyadari pentingnya disain kemasan pangan dan branding akan produknya. Untuk memenuhi permintaan masyarakat UMKM pangan tersebut harus diciptakan kegiatan usaha yang inovatif, kreatif, dan memiliki daya saing tinggi agar dapat menarik perhatian dari masyarakat UMKM pangan untuk membeli produk disain kemasan pangan dan branding yang dibuat. Salah satu jasa disain kemasan pangan dan branding minuman yang paling diminati oleh masyarakat Indonesia adalah disain kemasan pangan dan branding yang khasa dan unik tiap produk. Keunikan tiap disain menjadi kunci sukses UMKM pangan dalam mempromosikan produknya.
Diyah Palupi Estiningrum, Mahasiswi Teknologi Pangan yang juga CEO (Chief Executive Officer) Mu 3Design menjelaskan bahwa My 3Design memiliki kualitas hasil yang prima dengan dukungan tenaga profesional disainer grafis dan food technologist untuk memastikan disain kemasan pangan dan branding sesuai dengan keamanan pangan. My 3Design yang telah kami buat ini memiliki mutu prima dengan harga terjangkau.
Ditambahkan oleh Syella Aditya Ayuningtyas, Chief Operational and Production Executive My 3Design, bahwa produk utama usaha ini yaitu disain kemasan dan branding produk. Usaha. yang kita kemas dengan dengan sebutan “Food Packaging Design and Branding”. Lebih dari sekedar kemasan, ingat kami, demikian disampaikan Syella.
My 3Design melakukan rekayasa disain untuk kemasan pangan dan branding dengan software grafis Corel, Canva, dan lain-lain sehingga menghasilkan disain kemasan pangan dan branding sesuai pesanan. Disain kemasan pangan dan branding yang kami jual disesuaikan dengan request konsumen yang dikembangkan untuk meghasilkan disain kemasan dan branding yang berdaya saing. Demikian disampaikan oleh Kavadya Syska, S.P., M.Si. selaku mentor dan dosen pendamping startup My 3Design.
Hasil rekayasa My 3Design mulai dilakukan pada kegiatan praktikum matakuliah Aplikasi komputasi pangan dan praktikum matakuliah Teknologi penyimpanan dan pengemasan pangan, berlanjut pada kegiatan Hima dan program studi dalam wadah FIP (Foodtech Innovation and Packaging), ungkap Kavadya Syska, S.P., M.Si., Koordinator Program Studi Teknologi Pangan, Fakultas Sains dan Teknologi, UNU Purwokerto.
Kavadya menambahkan bahwa My 3Design maju dalam kompetisi P2MW (Program Mahasiswa Wirausaha Mahasiswa) 2022. Pengembangan My 3Design melibatkan kolaborasi pada matakuliah terkait dan pendampingan dari expert dan praktisi wirausaha.
Teknologi Pangan UNU Purwokerto: Kreatif, Inovatif, Kolaboratif, Luar Biasa
Teknologi Pangan UNU Purwokerto: Developing Creative and Innovative Future
Sumber: wawancara dan olah pustaka
Leave a Reply