PENGENALAN TANAMAN PERTANIAN, PRAKTEK MENANAM BIBIT PADI DAN PEMANENAN TANAMAN JAGUNG OLEH MAHASISWA PROGRAM STUDI AGROTEKNOLOGI UNIVERSITAS NAHDLATUL ULAMA PURWOKERTO
Purwokerto, Senin,2 Juli 2018
Mahasiswa dan beberapa dosen Program Studi Agroteknologi mengikuti kegiatan pengenalan tanaman pertanian, praktek menanam bibit Padi dan pemanenan tanaman Jagung yang diadakan di Fakultas Pertanian Universitas Jenderal Soedirman bersama Wakil Dekan I Fakultas Pertanian Dr. Ir. Heru Adi Djatmiko, M.P.
Kegiatan pengenalan tanaman pertanian bertujuan agar mahasiswa Program Studi Agroteknologi mengenal berbagai macam tanaman, terutama tanaman pangan. Tanaman yang diperkenalkan antara lain tanaman Padi (Oryza sativa L.), Jagung (Zea mays L.) dan Kedelai (Glycine max (L.) Merr.). Pada kegiatan ini mahasiswa juga diterangkan tentang perbedaan tanaman Jagung yang dikonsumsi manusia dan yang dimanfaatkan untuk pakan hewan.
Mahasiswa diberikan teori singkat tentang cara mengolah tanah dengan baik untuk menanan tanaman Padi di sawah, kemudian melakukan praktek menanam bibit Padi bersama-sama. Kegiatan ini bertujuan agar mahasiswa lebih mengenal tentang bagaimana cara bercocok tanam Padi dan praktek langsung beberapa tahapan dalam kegiatan bercocok tanam Padi di sawah. Pada saat kegiatan dilaksanakan tanaman Jagung yang ada di lahan ada yang sudah siap dipanen, mahasiswa kemudian diajak untuk melakukan kegiatan pemanenan Jagung di sawah.
Penulis : Gita Anggraeni, S.P., M.Si.
Leave a Reply