Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa UNU Purwokerto Adakan Pemilihan Raya Kandidat Calon Presiden & Wakil Presiden Mahasiswa UNU Purwokerto
Purwokerto, Pemilihan Raya Mahasiswa (Pemira) merupakan sebuah mekanisme demokrasi kampus yang diselenggarakan di berbagai perguruan tinggi, termasuk di Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto, yaitu rutinitas kampus untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM).
Rangkaian acara pemira sudah dilalui seperti penjaringan calon, kampanye, dan juga debat calon kandidat. Adapun acara Debat Kandidat Calon Presien & Wakil Presiden Mahasiswa sudah terselenggara pada hari Sabtu, (25/02/22) yang dimulai pukul 08.00 WIB yang bertempat di Aula Serbaguna UNU.
Acara debat mempertemukan 2 kandidat calon presiden dan wakil presiden yaitu Akhnaf Alfariz dari Program Studi Manajemen yang berpasangan dengan Diah Rahmawati dari Program Studi Hukum Syariah dan Muhammad Sofyan dari Program Studi Ilmu Hukum yang berpasangan dengan Amin Mustofa dari Program Studi Administrasi Publik.
Keduanya memaparkan visi dan misi serta programnya masing-masing jika terpilih, dan acara berlangung lancar dan tertib sampai berakhirnya acara.