UNU Purwokerto Gelar Lokakarya Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM)

Home / Berita / UNU Purwokerto Gelar Lokakarya Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM)
UNU Purwokerto Gelar Lokakarya Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM)

Berdasarkan keinginan dari Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Republik Indonesia yang menginginkan mahasiswa mendapatkan pengalaman kuliah yang tidak hanya dari lingkungan kampus saja tetapi mendapat pengalaman belajar secara nyata dari luar kampus, maka Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Purwokerto melaksanakan Lokakarya Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) agar dapat menyelaraskan diri dengan perkembangan zaman di dunia Pendidikan.

Lokakarya dilakukan secara online pada Tanggal 28 Agustus 2021 di UNU Purwokerto. Hadir membuka kegiatan secara resmi, Rektor Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Purwokerto Prof. Dr. Rochadi Abdulhadi menyampaikan harapan agar mahasiswa UNU Purwokerto dapat menjadi lulusan yang handal, kompetitif, berdaya asing, dan professional. Ketua LP3M, Ade Christanty Yudha Bestarari, S.S., M. Si. Dalam sambutannya juga menjelaskan bahwa perlu adanya penyesuaian dokumen kurikulum dengan adanya kebijakan Kemdikbudristek mengenai Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Pengisi materi yang dihadirkan adalah Dr. Naeli Rosyidah, S.S.,M.Pd. dan Billy Arifa Tengger, S.Si.,M.Sc.

Kegiatan tentunya dilakukan dengan mengikuti protokol kesehatan dalam rangka mencegah penyebaran virus Covid-19, seperti peserta dan tamu yang duduk diberi jarak, memakai masker dan membersihkan tangan dengan hand sanitidzer sebelum masuk ruangan.

Penulis : Wardah Novitasari

Leave a Reply

Your email address will not be published.