Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto Selenggarakan Prosesi Wisuda ke-3 Lulusan Program Sarjana Secara Luring

Home / UNU Purwokerto / Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto Selenggarakan Prosesi Wisuda ke-3 Lulusan Program Sarjana Secara Luring
Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto Selenggarakan Prosesi Wisuda ke-3 Lulusan Program Sarjana Secara Luring

Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto Selenggarakan Prosesi Wisuda ke-3 Lulusan Program Sarjana Secara Luring

Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Purwokerto menyelenggarakan prosesi wisuda bagi lulusan program Sarjana ke-3 Tahun 2022. Wisuda dilaksanakan secara luring atau offline di Aula Serbaguna Lt.2 Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Purwokerto dengan penerapan protocol Kesehatan yang ketat.

Wisuda ke 3 Program Sarjana Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto tahun 2022 diikuti sebanyak 80 wisudawan Fakultas Sains dan Teknologi yang terdiri dari 5 Wisudawan Program Studi Agroteknologi, 5 Wisudawan Program Studi Teknologi Pangan, 5 Wisudawan Teknik Pertanian dan Biosistem, 8 Wisudawan Program Studi Peternakan, 8 Wisudawan Program Studi Biologi, 7 Wisudawan Program Studi Matematika, 2 Wisudawan Program Studi Ilmu Perikanan, Fakultas Sosial Ekonomi dan Humaniora yang terdiri dari 3 Wisudawan Program Studi Manajemen, 11 Wisudawan Program Studi Akuntansi, 12 Wisudawan Program Studi Administrasi Publik, 2 Wisudawan Program Studi Ilmu Hukum, 12 Wisudawan Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris.

Perwakilan wisudawan, Yunita Retnosetyasih, S.Si. (Program Studi Biologi) menyampaikan bahwa dengan gelar baru yang tersemat pada nama kita hari ini merupakan sebuah perjuangan baru yang akan kita mulai, dan  awal bagi kita menempuh kehidupan baru kehidupan nyata yang akan kita lalui untuk kehidupan selanjutnya. Harapan yang disampaikan setelah diwisuda “Mampu menjalani kehidupan yang lebih baik, Menjadi agen perubahan yang dapat merubah dunia menjadi lebih baik lagi dan dapat memanfaatkan kemampuan diri untuk masyarakat umum Serta berharap semoga Unu Purwokerto semakin maju dalam berbagai bidang baik bidang akademik ataupun non akademik”, pungkasnya.

Sambutan juga disampaikan dari Perwakilan Anggota LPTNU PBNU Dr. H. A. Luthfi Hamidi, M. Ag. Menyampaikan pesan untuk sungkem kepada kedua orang tua tidak cukup hanya ucapan terima kasih atau tetesan air mata, tunjukan rasa terima kasih dan rasa syukur dengan cara: pertama,  tunjukan alumni UNU Purwokerto punya semangat tahan banting, semangat pantang menyerah yang ke 2 mempunya semangat kompetitif yang tinggi dan semangat bersaing yang ketiga harus menjadi uswatun khasanah harus jadi menjadi trend center, dan tidak mengekor dengan orang lain dengan 3 hal ini insyaAllah anda tidak mencari pekerjaan atau kekayaan karna pekerjaan dan kekayaan yang akan mendatangi anda, ungkapnya. Dan menyampaikan harapan untuk mempopulerkan UNU Purwokerto di lingkungan Bapak-bapak dan Ibu-Ibu disekitarnya.

Rektor Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto, Dr. Ir. Achmad Iqbal, M.Si. dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pada hari ini UNU Purwokerto mewisuda 81 lulusan sarjana. Dapat kami sampaikan bahawa pada periode wisuda kali ini, alhamdulillah 64 wisudawan dinyatakan lulus dengan sebutan terpuji atau cumlaude. Sehingga secara keseluruhan tercatat UNU Purwokerto telah melahirkan 206 Alumni yang Insya Allah telah, sedang dan akan terus menjadi bagaian penting dan bermakna dalam kehidupan bermasyarakat.

Pada kesempatan tersebut Rektor menitipkan sejumlah hal pesan kepada para wisudawan. Pertama, tingkatkan landasan keimanan dan ketakwaan terhadap Allah SWT, sebagai fundamental moralitas dan nilai-nilai dalam berfikir, bersikap dan bertindak. Kedua, perkuat dan terus memperbaharui kapasitas keilmuan dan keterampilan agar adaptif dan selaras dalam dunia kerja. Ketiga, asah kepekaan dalam berinteraksi dengan lingkungan sekitar, baik sebagai anggota masyarakat maupun di lingkungan kerja. Keempat, perkokoh sikap mental yang gigih dalam menyikapi segala hal. Kelima adalah terus mengevaluasi dan memperbaiki kekurangan diri.

Leave a Reply

Your email address will not be published.