OVERVIEW-TEKNOLOGI PANGAN: HARI LINGKUNGAN HIDUP SEDUNIA – TIME FOR NATURE, ZERO WASTE FOOD PROCESSING

Home / Artikel / OVERVIEW-TEKNOLOGI PANGAN: HARI LINGKUNGAN HIDUP SEDUNIA – TIME FOR NATURE, ZERO WASTE FOOD PROCESSING
OVERVIEW-TEKNOLOGI PANGAN: HARI LINGKUNGAN HIDUP SEDUNIA – TIME FOR NATURE, ZERO WASTE FOOD PROCESSING

e-Foodtech Future –World Environment Day atau Hari Lingkungan Hidup Sedunia diperingati setiap tanggal 5 Juni demi meningkatkan kesadaran global untuk mengambil tindakan positif dalam melindungi alam dan planet Bumi. Hari Lingkungan Hidup diperingati sejak tahun 1972 dan ditetapkan oleh Majelis Umum PBB.

Tahun 2020, tema Hari Lingkungan Hidup Sedunia adalah “Time For Nature” yang mengajak seluruh penduduk dunia untuk menyadari bahwa makanan yang dimakan, air yang diminum, dan ruang hidup di planet yang ditinggali adalah sebaik-baiknya manfaat dari alam (nature) sehingga harus kita jaga kelestariannya.

Makanan yang kita makan, udara yang kita hirup, air yang kita minum, dan iklim yang membuat planet kita layak huni semuanya berasal dari alam. Namun, ini adalah saat-saat yang luar biasa di mana alam mengirimkan pesan kepada kita: Untuk menjaga diri kita, kita harus memelihara alam. Sudah waktunya untuk bangun. Untuk memperhatikan. Untuk mengangkat suara kita. Sudah waktunya untuk membangun kembali dengan lebih baik untuk People dan Planet. Hari Lingkungan Dunia Ini, Saatnya untuk Alam (Time for Nature).

Kavadya Syska, Koordinator Program Studi Teknologi Pangan, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto yang juga Koordinator SDGs Center Studi Teknologi Pangan menjelaskan bahwa lingkungan sehat akan menghasilkan produk pangan yang berkualitas. Produk pangan berkualitas merupakan produk yang dihasilkan dari proses yang efisien, higienis, dan kaya nutrisi (sehat). Proses yang efisien menghasilkan limbah minimal dan tidak mencemari lingkungan. Tantangan teknologi pangan adalah menghasilkan produk dengan zero waste. Konsep pengembangan produk pangan ini disebut dengan zero waste food processing.

Program Studi Teknologi Pangan, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto berkomitmen untuk menjaga lingkungan hidup erat kaitannya dengan pengembangan teknologi pangan. Komitmen ini dituangkan pada kurikulum yang disediakan pada berbasis KKNI saat ini dan kurikulum mendatang berbasis kampus merdeka.

Selamat Hari Lingkungan Hidup Sedunia, 5 Juni 2020: Time for Nature

Teknologi Pangan: Kreatif, Inovatif, Luar Biasa
Teknologi Pangan: Developing Creative and Innovative Future

Sumber: wawancara dan olah pustaka

Leave a Reply

Your email address will not be published.